Kursi Mobil Terbaik untuk Penderita Wasir | roojai.co.id

Saat mengalami wasir atau ambeien, duduk di depan setir dalam jangka waktu lama bukanlah hal yang menyenangkan. Ambeien atau wasir adalah pembengkakan pembuluh vena (pembuluh darah balik) yang berada di area anorektal, yaitu sekitar anus atau rektum bagian bawah. Kondisi ini menyebabkan ketidaknyamanan di area sekitar anus, apalagi saat duduk. Salah satu yang bisa membuat penderita wasir lebih nyaman saat duduk menyetir adalah kursi yang tepat. Berikut ini beberapa kursi mobil terbaik untuk penderita wasir.

Konten

  1. Wasir atau ambeien, apa penyebabnya? 
  2. Wasir mengincar pengendara mobil?
  3. Supaya penderita wasir lebih nyaman saat berkendara
    1. Kursi mobil terbaik untuk penderita wasir

      Wasir atau ambeien, apa penyebabnya? 

      Penyakit yang dikenal dengan hemoroid ini sebenarnya mirip dengan varises, hanya saja lokasi kejadiannya berbeda. Kalau varises identik terjadi pada kaki, maka wasir adalah pembengkakan pembuluh darah vena di sekitar area rektum atau anus. Dari lokasinya dikenal ada dua jenis wasir, yaitu ambeien internal jika yang mengalami pembengkakan adalah pembuluh vena bagian dalam, dan wasir eksternal kalau timbul di bawah kulit di sekitar anus. 

      Kenapa seseorang bisa mengalami ambeien? Pada dasarnya, penyakit ini nggak pandang bulu. Siapa pun bisa mengalami wasir, walaupun statistik memperlihatkan kalau penyakit ini lebih sering terjadi pada mereka yang berusia di atas 50 tahun. 

      Lalu apa yang menyebabkan wasir? Penyebab utamanya adalah aliran darah menuju rektum atau anus yang tidak lancar, bahkan tersumbat. Kondisi tersebut menyebabkan pembengkakan di sekitar pembuluh darah. Beberapa hal yang membuat peredaran tersumbatnya aliran darah adalah: 

      Selain faktor yang disebutkan di atas, sebaiknya kamu ketahui juga gejala dan cara pengobatan ambeien agar tidak semakin parah.

      Wasir mengincar pengendara mobil?

      wasir mengincar pengendara mobil | roojai.co.id

      Salah satu kebiasaan atau gaya hidup yang menjadi penyebab munculnya wasir adalah duduk terlalu lama. Ketika menyetir mobil kadang kita dihadapkan pada situasi yang kurang menyenangkan, yang menahan kita duduk di dalam jok mobil. 

      Nah ketika duduk itulah terjadi tekanan yang bisa mengganggu atau bahkan menghambat aliran darah di sekitar rektum. Tapi bukan hanya itu, kebiasaan duduk terlalu lama juga bisa membuat berat badan meningkat. Padahal obesitas merupakan salah satu yang bisa menyebabkan wasir.

      Selain posisi duduk, penderita wasir juga bisa semakin parah jika pengendara melakukan beberapa kebiasaan tidak sehat lain seperti kurang minum dan tidak mengonsumsi makanan yang berserat. Sebaiknya kamu menjaga kesehatan agar terhindar dari penyakit ini, karena jika sudah parah kamu harus melakukan operasi ambeien dengan biaya yang tidak sedikit.

      Supaya penderita wasir lebih nyaman saat berkendara

      Untuk penderita wasir, mengendarai mobil bisa jadi hal yang menakutkan. Apalagi kalau sampai harus menghadapi kemacetan. Posisi duduk memang bisa menekan area rektum yang bengkak, yang tentu saja menyebabkan ketidaknyamanan. 

      Lalu, apa yang perlu kamu lakukan?

      Pilih alas duduk dengan permukaan yang empuk. 

      Jok yang kasar dan keras bisa menekan otot-otot bokong yang membuat otot ini meregang dan akhirnya memperparah kondisi bengkaknya. 

      Hindari duduk terlalu lama

      Saat menghadapi kemacetan, pengendara terpaksa duduk lama di atas jok mobil. Kondisi ini memang kurang nyaman bagi pengidap wasir. Jika kondisinya memungkinkan, tepikan mobil ke pemberhentian dan keluarlah dari mobil. Lakukan stretching ringan untuk memperlancar peredaran darah di tubuh. 

      Sedia air putih di mobil

      Pastikan tubuh cukup terhidrasi selama berkendara. Salah satu penyebab wasir adalah sembelit yang bisa disebabkan dari kurangnya asupan cairan. Ketika cuaca panas, gandakan asupan cairan kamu ya. Jangan sampai menunggu tanda-tanda dehidrasi atau rasa haus untuk mengasup air putih. 

      Perhatikan pola buang air besar. 

      Sebelum berkendara, pastikan kamu sudah mengosongkan usus secara menyeluruh. Hindari menyetir dalam kondisi perut begah karena belum BAB untuk mencegah kondisi wasir semakin parah. 

      Gunakan krim atau salep untuk meredakan nyeri. 

      Sebelum melakukan perjalanan, oleskan salep atau krim pereda nyeri yang diberikan oleh dokter, ke area sekitar dubur.

      Kursi mobil terbaik untuk penderita wasir

      Bagi pengidap wasir, kursi mobil yang tepat bisa membantu kenyamanan saat berkendara. Ini dia kursi mobil terbaik untuk penderita wasir. 

      Jok kursi mobil persegi

      Terbuat dari busa memori berkualitas, bantal duduk ini bisa ditambahkan di atas jok untuk mengurangi rasa pegal dan tekanan pada tulang ekor. Desainnya membuat penderita wasir merasa nyaman saat mengemudi, sekaligus bisa membentuk keselarasan tulang belakang. 

      Selain itu, bantal duduk ini dirancang sesuai bentuk dan ukuran jok mobil dengan lubang di bagian tengah untuk mengurangi tekanan di area rektum. 

      Bantal duduk Waterpiahome

      Bantal duduk ini memiliki lubang di bagian tengah yang berfungsi sebagai ventilasi juga menghindari tekanan di bagian hemorrhoids. Berbahan memory foam, bantal ini sangat empuk dan tidak akan cepat kempes walaupun sering digunakan. Cocok untuk kursi mobil, kursi pesawat, dan kursi kerja. 

      Dirancang dengan lengkungan yang memberi support pada tulang belakang, bantal duduk ini juga bisa membantu postur duduk yang ideal. 

      Bantal duduk cooling gel 

      Sedikit berbeda dengan kursi mobil terbaik untuk penderita wasir lainnya, bantal duduk ini tidak berbentuk seperti donat. Akan tetapi, bantal ini tidak menekan area anus karena berbentuk huruf W terbalik. 

      Terbuat dari memory foam yang tidak mudah kempes, bantal duduk ini juga dilengkapi cooling gel yang memberi rasa nyaman.

      Kenyamanan merupakan hal yang penting saat berkendara, termasuk juga bagi pengidap wasir. Selain melakukan beberapa hal yang bisa menjaga kenyamanan saat berkendara, lakukan juga penanganan atau pengobatan yang disarankan dokter untuk mengatasi wasir. 

      Pilihan kursi mobil terbaik untuk penderita wasir juga perlu jadi bahan pertimbangan. Kursi yang tepat bisa membantu menjaga kenyamanan saat berkendara. 

      Kenyamanan saat mengemudi merupakan salah satu prinsip safety driving karena juga membantu menjaga keselamatan saat mengemudi, loh. Menyetir dalam keadaan menahan sakit atau nyeri karena ambeien, bisa mengganggu keselamatan diri dan penumpang. 

      Untuk rasa nyaman dan aman yang semakin paripurna, lengkapi perlindungan kamu dengan Asuransi Kecelakaan Diri dan Asuransi Mobil All Risk dari Roojai Indonesia. 

      Asuransi Kecelakaan Diri akan memberi santunan finansial untuk berbagai jenis kecelakaan, baik itu pertanggungan kecelakaan di jalan raya, kecelakaan mobil atau motor, termasuk juga pertanggungan kegiatan olahraga ekstrem. 
      Sementara itu, Asuransi Mobil All Risk bisa menanggung kerugian finansial untuk pengemudi kendaraan jika kendaraan kamu dan penumpang di dalamnya mengalami kecelakaan di jalan, mobil tabrakan, pencurian, bencana alam, atau sebab lainnya. Asuransi Mobil All Risk dari Roojai juga memungkinkan kamu untuk mengatur sendiri manfaat perlindungan polis yang sesuai dengan kebutuhan dan budget kamu.

      Bagikan:

      Sebelumnya

      Benarkah Polusi Udara Dapat Memicu Timbulnya Penyakit Kanker?

      Berikutnya

      Perbedaan Honda CRV Hybrid vs Turbo, Mana yang Lebih Baik?
      Asuransi Online Paling Terjangkau dan Inovatif di Asia Tenggara

      Dapatkan Penawaran Asuransi Online yang

      Asuransi Online yang Mudah, Terjangkau, dan Dapat Diandalkan

      |

      Lihat premi dalam 30 detik.
      Gak perlu kasih info kontak!

      Menu